Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngeri! Daihatsu Xenia Remuk Sekujur Tubuh, Hantam Pagar Pembatas Tol Dua Kali, 8 Jadi Korban

Parwata - Sabtu, 23 Mei 2020 | 20:00 WIB
Kondisi mobil bernopol B-2439-UFW menghantam pembatas jalan di Tol Solo-Ngawi sebelum dievakuasi petugas.
ISTIMEWA
Kondisi mobil bernopol B-2439-UFW menghantam pembatas jalan di Tol Solo-Ngawi sebelum dievakuasi petugas.

Kuatnya hantaman membuat mobil terpelanting ke sisi kanan, lalu menghantam kembali pembatas median tengah.

Hingga akhirnya mobil terguling ke sisi kiri, dan teronggok di lajur lambat.

"Diduga kecelakaan terjadi akibat pengemudi hilang konsentrasi atau ngantuk," ujarnya, Sabtu (23/5/2020).

Baca Juga: Sayang Banget Suzuki Ertiga Jadi Pesek Tabrak Pembatas Jalan

Berikut daftar nama penumpang dan sopir mobil tersebut:

1) Lukman Sikun. Sopir mobil ini mengalami luka berat yakni luka robek kepala bagian belakang.

2) Annisa (25). Mengalami luka berat yakni robek di wajah dan patah tulang iga.

3) Nadyia   (5). Mengalami luka ringan yakni luka robek pada pelipis wajah sebelah kiri.

4) Fahmi    (2). Mengalami luka lecet pada tangan dan kaki.

5) Fahri     (2). Mengalami luka lecet pada tangan dan kaki.

6) Suhan      (40). Mengalami luka berat yakni patah tangan kanan.

7) Sumriah   (32). Mengalami luka berat yakni patah tulang Iga bagian kiri.

8) Moh. Bilal (35). Mengalami luka berat yakni patah tangan kiri.


Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Daihatsu Xenia Hantam Pembatas Jalan di Tol Solo-Ngawi, Si Sopir Mengantuk, 8 Orang Luka-luka,

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : TribunJatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa