"Contohnya di motor ini, kita masih pakai pelek palang atau cast wheel, bisa lebih murah dibanding merakit ulang satu set pelek jari-jari. Menurut saya malah rapih tapi kekar juga kok," lanjut Abraham.
Salah satu aspek penting yang juga berpengaruh adalah urusan painting bodi.
"Painting itu juga lumayan berpengaruh ke budget sih mas. Ya mungkin kalau ingin lebih maksimal boleh meminta warna dan cat yang premium atau dengan grafis airbrush atau pinstriping. Kalau mau lebih hemat ya bisa main polos satu warna saja,
"Seperti di motor ini nih yang memang sengaja kita lebur full hitam dari area bodi hingga part yang terpasang.
Baca Juga: Gak Sangka, Motor Trail Lawas Ini Ternyata Dulunya Honda Tiger
Selain untuk menekan budget, kita punya alasan sendiri sebagai lambang berkabung dengan kondisi wabah Covid-19 sekarang," tukas Abraham.
Batakastem Workshop, Intstagram: @batakastem_workshop, 081293499102
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR