Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kecelakaan Maut di Cianjur, Truk Hantam Truk, 4 Orang Tewas dan 4 Rumah Rusak

Adi Wira Bhre Anggono - Sabtu, 18 April 2020 | 16:30 WIB
Polisi tengah memeriksa kondisi truk yang ringsek pasca terlibat tabrakan dengan kendaraan truk lainnya di jalur Gekbrong, Cianjur, Jawa Barat, Sabtu (18/4/2020). Dalam laka maut tersebut empat orang meninggal dunia terdiri atas dua sopir truk dan dua orang warga setempat.
Kompas.com/istimewa
Polisi tengah memeriksa kondisi truk yang ringsek pasca terlibat tabrakan dengan kendaraan truk lainnya di jalur Gekbrong, Cianjur, Jawa Barat, Sabtu (18/4/2020). Dalam laka maut tersebut empat orang meninggal dunia terdiri atas dua sopir truk dan dua orang warga setempat.

Otomania.com - Sebuah kecelakaan maut terjadi di ruas jalan raya Sukabumi-Cianjur, Kampung Gombong, Desa Songgom, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Sabtu (18/4/2020).

Kecelakaan tersebut melibatkan dua kendaraan besar, yakni sebuah truk dan truk tronton.

Selain menyebabkan korban tewas, kecelakaan tersebut juga meruka empat buah rumah yang berada di dekat lokasi kejadian.

Dilansir dari Kompas.com, Paur Humas Polres Cianjur Ipda Ade Novi menyebutkan, kecelakaan bermula dari tabrakan truk tronton bernopol B 9457 YN dengan truk bak nopol F 9761 FD.

Baca Juga: Kelakuan Warga Nusantara, Naik Motor Kok Pakai Masker Kencantikan. Pengen Banget Ditegur Polisi?

“Truk tronton yang dikemudikan IS kehilangan kendali diduga akibat rem yang tidak berfungsi saat melaju dari arah Sukabumi menuju Cianjur,” kata Ade kepada rekan Kompas.com via telepon seluler, Sabtu.

Selanjutnya, kendaraan yang kehilangan kendali itu menabrak truk bak yang dikemudikan AN yang tengah melaju dari Cianjur atau arah yang berlawanan.

Akibatnya, truk bak terdorong ke belakang dan baru berhenti setelah menabrak pagar rumah warga.

“Di saat bersamaan ada dua orang warga yang sedang berada di bahu jalan. Mereka turut tertabrak. Satu orang meninggal di lokasi kejadian dan satunya lagi di rumah sakit,” ujar dia.

Baca Juga: Selalu Ada Jalan, STNK Hilang Jangan Panik, Ini Cara Mengurus dan Daftar Harganya

Editor : Adi Wira Bhre Anggono
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa