Otomania.com – Valentino Rossi selain punya ciri khas saat melakukan selebrasi kemenangan.
Juara dunia balap MotoGP sembilan kali ini juga memiliki penampilan yang keren.
Rossi boleh dibilang, ia rajanya pencitraan di dunia balap motor.
Salah satunya terlihat saat dirinya menggunakan helm, yaitu gaya potongan rambutnya.
Baca Juga: Balap Virtual MotoGP Minggu Ini Tanpa Valentino Rossi, Marquez Tetap Balap, Catat Jadwal Live-nya!
Dari potongan gaya botak, pendek, gondrong hingga diwarnai dan rupanya ini memiliki ceritanya.
Dalam buku ‘Valentino Rossi – Portrait Of A Speed God’ karya Mat Oxley terbitan 2006, Rossi menurutkan asal mula gonta-ganti gaya rambut.
Diyakini, gaya rambut pembalap kelahiran Urbino, Italia ini dipengaruhi dengan moods-nya.
Pernah rambutnya dicat warna hijau, merah, biru, pirang dan sebagainya.
Pembalap yang memiliki sebutan The Doctor ini menuturkan alasannya pertamanya.
“Saya melihat seorang gadis di Ibiza (Spanyol) pekan lalu yang rambut dicat warna merah, terlihat keren, jadi saya ingin melakukan hal yang sama,” kata Valentino Rossi di buku itu.
Namun sayang tidak dijelaskan kapan hal itu diucapkannya.
Bagaimana menurut Anda, Keren gak sih?
--------------------------------------------
Ingin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik : www.gridstore.id Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR