Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Kaget, Nissan GT-R Yang Terbakar dan Tewaskan Wakil Jaksa Agung Tenaganya Setara Lima Avanza!

Dimas Pradopo - Minggu, 5 April 2020 | 08:10 WIB
Seperti ini kondisi Nissan GT-R yang tumpangi Wakil Jaksa Agung Arminsyah setelah terbalik lalu terbakar
Dok. Humas Polda Metro Jaya
Seperti ini kondisi Nissan GT-R yang tumpangi Wakil Jaksa Agung Arminsyah setelah terbalik lalu terbakar

Gridoto.com - Nissan GT-R yang dikendarai Arminsyah, Wakil Jaksa Agung Republik Indonesia dalam sebuah kecelakaan tunggal di jalan tol Jagorawi KM 13, Cibubur, Jakarta Timur arah Jakarta bukan mobil biasa.

Nissan GT-R memang terkenal buas, bahkan mobil ini diberi julukkan Godzilla, seperti monster dengan tampang sangar dan tenaga besar.

Mesin Nissan GT-R berkode VR38DETT ini memiliki kapasitas 3.799 cc 6 silinder.

Sesuai kode mesinnya, R35 menggunakan mesin berkonfigurasi V6 dan dua buah turbo sebagai induksi tenaga.

Tenaganya, jangan kaget ya! dalam kondisi standar mencapai 555 dk. Itu 5 kali lipat lebih besar dari Toyota Avanza yang cuma 109 dk saja.

Begitu pula dengan torsi yang mencapai 632 Nm.

Baca Juga: Mengenaskan, Seperti Ini Kondisi Terakhir Nissan GT-R Setelah Terbakar di Tol Jagorawi. Wakil Jaksa Agung Tewas

Mesin Nissan GT-R R35 terkenal buas makanya dijuluki Godzilla
Istimewa
Mesin Nissan GT-R R35 terkenal buas makanya dijuluki Godzilla

Baca Juga: Begini Kronologi Kecelakaan Nissan GT-R Yang Terbakar dan Tewaskan Wakil Jaksa Agung

Tenaga tersebut disalurkan ke semua roda melalui transmisi otomatis kopling ganda 6-percepatan.

Klaimnya, akselerasi 0-100 km/jam bisa tuntas dalam tempo 2,8 detik dan kecepatan maksimal 315 km/jam.

Tak heran jika GT-R kerap dicitrakan sebagai pemangsa supercar karismatik seperti Ferrari atau Lamborghini.

Untuk sistem deselerasi, sebetulnya sudah dibuat mumpuni, di depan piringan cakram aluminium berdiameter 390 mm diapit kaliper 6 piston.

Sementara di bagian buritan, piringan cakram aluminium ukuran 380 mm bersanding dengan kaliper 4 piston.

Nissan GT-R R35 yang terlibat kecelakaan di tol Jagorawi KM 13
Istimewa
Nissan GT-R R35 yang terlibat kecelakaan di tol Jagorawi KM 13


---------------------------------------

Ingin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik : www.gridstore.id Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa