Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bengkel Dilalap Api, Empat Mobil Siap Dicat Ikut Gosong Terpanggang

Parwata - Sabtu, 28 Maret 2020 | 14:00 WIB
Satu bengkel mobil di Gampong Lueng Mesjid, Kecamatan Peukan Baro, Pidie, Sabtu (28/3/2020) sekitar pukul 03.30 WIB, dini hari, terbakar.
For Serambinews.com
Satu bengkel mobil di Gampong Lueng Mesjid, Kecamatan Peukan Baro, Pidie, Sabtu (28/3/2020) sekitar pukul 03.30 WIB, dini hari, terbakar.

Otomania.com - Terjadi sebuah peristiwa kebakaran yang menimpa sebuah bengkel mobil.

Bengkel mobil tersebut adalah Jasa Muda terbakar pada Sabtu (28/3/2020) sekitar pukul 03.30 WIB, dini hari.

Lokasi bengkel di pinggir ruas jalan nasional, di kawasan Gampong Lueng Mesjid, Kecamatan Peukan Baro, Pidie

Melansir dari Serambinews.com, dalam peristiwa kebakaran tersebut sebanyak empat unit mobil hangus terbakar.

Tidak adanya korban jiwa dalam musibah kebakaran yang terjadi tersebut.

Baca Juga: Bangun Tidur Disambut Suara Kentongan, Ternyata Motor dan Mitsubishi Outlander Sudah Gosong Terbakar

" Empat mobil yang terbakar di dalam bengkel rencananya mau dicat, tapi telah terbakar," kata Kapolres Pidie, AKBP Andy NS Siregar SIK, melalui Kabag Humas, Iptu Bustami, kepada Serambinews. Sabtu (28/3/2020).

Dijelaskan, awalnya sumber api diduga dari arus pendek listrik di gudang bengkel Mobil Jasa Muda.

Warga akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Peukan Baro, sekaligus meminta bantuan untuk menghubungi pemadam kebakaran.

Warga bersama dengan personel Polsek Peukan Baro dan Koramil 06 Peukan Baro berusaha memadamkan api, sembari menunggu mobil pemadam kebakaran datang.

Baca Juga: Serem! Wanita Keluar Dari Truk Dengan Kondisi Terbakar Teriak Minta Tolong, Begini Kronologinya

Sekitat pukul 03.50 WIB, empat unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kebakaran.

" Sekitar pukul 05.15 WIB, dini hari, api baru selesai dipadamkan," sebutnya.

Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Empat Mobil Hangus, Saat Bengkel di Peukan Baro Pidie Diamuk Si Jago Merah,

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : serambinews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa