Otomania.com - Terjadi sebuah kecelakaan yang mengakibatkan tiga unit kendaraan mengalami kerusakan berat.
Kecelakaan beruntun tersebut terjadi di kawasan Puncak tepatnya di jalan raya puncak Desa Ciloto tepatnya Depan Hotel Ciloto Indah Permai.
Peristiwa kecelakaan beruntun terjadi pada Kamis (6/2/2020) sekitar pukul 06.30 WIB.
Melansir dari Tribunjabar.com, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun sebuah motor Vario putih tergencet badan mobil.
(Baca Juga: Terlibat Kecelakaan, Sopir Toyota Avanza dan Pajero Sport Justru Lakukan Tindakan yang Menyentuh Hati)
Dugaan sementara kecelakaan beruntun terjadi terjadi akibat tumpahan solar di jalan menurun tajam.
Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut adalah Honda Vario, Daihatsu Sigra, Daihatsu Luxio, Daihatsu Xenia, dan sebuah angkutan umum.
Seorang warga Pacet, Dede (38) mengatakan kecelakaan beruntun diduga dan diakibatkan tumpahan solar ke jalan raya.
Sehingga kendaraan yang dari arah Jakarta menuju arah Cianjur tidak bisa mengendalikan kendaraannya.
(Baca Juga: Bodi Kiri Avanza Sampai Tak Berbentuk, Kecelakaan Beruntun di Tol Meruya, Satu Tewas)
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | TribunJabar.id |
KOMENTAR