Otomania.com - Yamaha NMAX menjadi salah satu motor yang digemari oleh konsumen di Tanah Air.
Motor dengan sebutan matic bongsor ini banyak terlihat berseliweran di jalan raya.
Dari yang tampilan masih standar seperti keluaran pabrik hingga yang telah dilakukan ubahan atau modifikasi.
Dengan larisnya motor tersebut di pasaran, menjadikan berkah yang juga dirasakan para pemilik bengkel modifikasi dan penjual aksesoris dan spare part.
Beberapa pernak-pernik Yamaha NMAX dijual dengan beragam bentuk dan merek.
Baca Juga: BBN-KB Naik, Yamaha NMAX Akan Naik Harga, Enggak Banyak Kok, Cuma Segini!
Harganya juga cukup terjangkau, untuk pemilik motor yang mau Yamaha NMAX dandan dengan dana pas-pasan.
Dan belakangan ini ramai penggunaan sepatbor Yamaha Byson di NMAX.
Aura adventure Yamaha NMAX jadi makin kental, apalagi kalau pasang crash bar dan sokbreker depan ditinggikan sedikit.
Nah, buat yang penasaran mau pasang sepatbor Yamaha Byson di NMAX sekarang sudah bisa dibeli.
Namanya sepatbor Byson V.2 PNP NMAX merupakan gabungan Byson dan V-Ixion yang bisa langsung di pasang di Yamaha NMAX.
Baca Juga: Jeroan CVT Yamaha NMAX 2020 Beda dari Versi Lawas, Satu Komponen Ini yang Sama
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | Motorplus-online.com |
KOMENTAR