Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Dinas Kesehatan, Keluar Jalur Tabrak Pemotor, Korban Terseret Hingga Masuk Halaman Rumah

Parwata - Kamis, 5 Desember 2019 | 16:30 WIB
Mobil Dinas Kesehatan Melawi alami Kecelakaan di Jalan Trans Kalimantan Sungai Ambawang, Rabu (4/11/2019), Mobil meluncur dari arah Tayan bertabrakan dengan sepeda motor dan menambrak rumah warga.
TRIBUNPONTIANAK/ISTIMEWA/Polsek Ambawang
Mobil Dinas Kesehatan Melawi alami Kecelakaan di Jalan Trans Kalimantan Sungai Ambawang, Rabu (4/11/2019), Mobil meluncur dari arah Tayan bertabrakan dengan sepeda motor dan menambrak rumah warga.

Otomania.com - Sebuah mobil Dinas Kesehatan kabupaten Melawi mengalami kecelakaan.

Kecelakaan tersebut terjadi di daerah Jalan Trans Kalimantan Sungai Ambawang, Kubu Raya, Kamis (5/12/2019).

Melansir dari TribunPontianak,co,id, Kasatlantas Polres Kubu Raya, Fauzan menjelaskan.

Kronologi kejadian bermula sekitar jam 04.00 wib, Mobil Pajero yang merupakan milik Diskes Melawi dengan nomor polisi, KB 1616 JB.

Pengemudi mobil tersebut atas nama Japri (19).

Baca Juga: Menyayat Hati, Mau Wisuda Malah Ditabrak Orang Mabok, Sang Kakak Wakili Ambil Ijazah Almarhum

Kasatlantas Polres Kubu Raya, Fauzan menjelaskan bahwa kendaraan yang dikemudikan Japri dari arah Tayan Menuju Pontianak.

"Sesampainya di SPBU dekat IPDN Ambawang Kendaraan Pajero mendahului Kendaraan yang ada di depannya, karena mengambil posisi terlalu ke kanan kemudian dalam keadaan mengantuk, kemudian tiba-tiba datang sepeda motor dari arah berlawananan," ucap Fauzan saat diwawancarai Tribun Pontianak, Kamis (4/12/2019).

Ia menyebutkan pengendara sepeda motor atas nama Syaharmansyah (49) merupakan warga Dusun Tanjung Durian, Pulau Jambu, Sungai Raya, Kab Kubu Raya.

Akibat kecelakaan yang melibatkan mobil Dinas Kesehatan Melawi dan sepeda motor ini menyebabkan pengendara motor meninggal dunia.

Setelah menabrak sepeda motor, Fauzan menyebutkan mobil Pajero tersebut menabrak sebuah rumah warga.

Editor : Indra Aditya
Sumber : tribunpontianak.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa