Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Valencia 2019 Jadi Balapan Pamungkas, Ini yang Diharapkan Valentino Rossi

Parwata - Kamis, 14 November 2019 | 20:40 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, ingin mengakhiri musim 2019 dengan raihan podium di MotoGP Valencia
MotoGP.com
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, ingin mengakhiri musim 2019 dengan raihan podium di MotoGP Valencia

Otomania.com - MotoGP Valencia akan menjadi seri terakhir atau penutup Balap MotoGP tahun 2019.

Diseri penutup tersebut, Valentino Rossi ingin mengakhirinya dengan meraih podium kemenangan.

Valentino Rossi tengah menjalani periode terburuk dalam kariernya, pada MotoGP musim 2019 ini.

Dirinya telah melewati 47 balapan tanpa kemenangan, dan belum lagi menang semenjak MotoGP Belanda 2017 lalu.

Baca Juga: Saat Kontrak Habis, Masa Depan Valentino Rossi Masih Buram, Tergantung Hal Ini

Raihan tersebut bahkan lebih buruk dari periode 2010-2013, saat Rossi puasa menang selama 44 seri.

Musim ini, Rossi bahkan hanya meraih dua podium, berkat finis kedua di Argentina dan Austin.

Belakangan, Rossi juga sulit menembus posisi lima besar saat balapan.

Rossi mengalami kemajuan di MotoGP Malaysia dua pekan lalu, di mana ia mampu finis keempat.

Baca Juga: Valentino Rossi Komentari Performa Pembalap Zaman Now, Cepat Beradaptasi

"Seri terakhir pada 2019 telah tiba. Musim ini tidaklah mudah, tapi kami mengalami kemajuan dalam beberapa balapan terakhir," kata Rossi dilansir dari Yamaha MotoGP.

"Di Malaysia, kami menjalani balapan yang baik, dan kami akan coba melakukan hal serupa di Valencia, coba meraih podium," sambung Rossi.

Rossi juga menantikan uji coba pascamusim di Valencia pada 15-17 November mendatang, begitu juga Sirkuit Jerez pada 25-26 November.

Dalam kedua uji coba ini, Rossi akan kembali mengendarai YZR-M1 versi 2020 dan mengevaluasi performanya.

Baca Juga: Wow, Ini Permintaan Valentino Rossi Agar Lebih Kompetitif Musim MotoGP 2020

"Setelah seri terakhir nanti, akan ada dua uji coba, satu di Valencia, dan satu di Jerez. Ini akan jadi pekan-pekan yang penting. Kami akan melakukan yang terbaik," pungkas Rossi.

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa