Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bocoran Fitur Model Terbaru, Yang Akan Segera Diluncurkan Mitsubishi

Parwata - Selasa, 5 November 2019 | 18:20 WIB
Siluet crossover MPV yang akan segera diluncurkan Mitsubishi.
Siluet crossover MPV yang akan segera diluncurkan Mitsubishi.

Otomania.com - Akhirnya secara resmi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengumumkan siap meluncurkan model terbarunya di Tanah Air.

Model terbaru yang akan diluncurkan tersebut bernama New Crossover MPV, yang akah diluncurkan pada Selasa (12/11/2019).

Model terbaru itu akan menggunakan platform Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) andalan Mitsubishi.

Yakni Mitsubishi Xpander, yang 'disulap' menjadi sebuah mobil Sport Utility Vehicles (SUV).

Baca Juga: Body Kit RX, Bikin Tampilan Mitsubishi Xpander Terlihat Lebih Garang

Mitsubishi Xpander Facelift bergenre Crossover
Facebook/Motuba
Mitsubishi Xpander Facelift bergenre Crossover

Menurut sumber terpecaya, SUV Crossover ini digadang-gadang akan menjadi pesaing terberat dari Toyota All New Rush dan New Honda BR-V.

Dengan over fender dan ground clearance yang tinggi, hingga menyentuh angka 220-225 mm.

Seperti disampaikan oleh sumber terpecaya yang tidak ingin disebutkan namanya belum lama ini.

"Namanya bisa SUV Cross, tapi kayaknya lebih ke Xpander Cross. Keren punya dan segar dengan extra fender dari bahan plastik, dicat senada bodi proporsional ala OEM. Beda banget dengan fender ala aftermarket deh," ungkapnya, dikutip dari Gridoto.com.

Baca Juga: Sosok Mobil Misterius Terbungkus Kamuflase Mirip Xpander, Versi Terbaru?

Editor : Parwata
Sumber : Gridoto

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa