Otomania.com - Tribun sirkuit Sepang, Malaysia tiba-tiba bergemuruh saat gelaran MotoGP akhir pekan lalu (2-3/11). Semua penonton sontak berteriak ketika seorang fotografer ditabrak motor MotoGP.
Kejadian ini tertangkap kamera dengan jelas dari beberapa sisi.
Dari video yang dishare akun Facebook, Jamie Islam Arbi terlihat Aleix Espargaro sedang dalam perjalanan masuk ke dalam pitnya.
Namun ada seorang fotografer yang tak mengelak saat Aprilia RS-GP yang dikendarai Espargaro mengarah pada dirinya.
Tampaknya sang fotografer memang sedang tidak fokus pada kondisi sekitar, tapi fokus pada bidikan lensa kameranya.
Keduanya berbenturan keras, hingga Aleix Espargaro terjatuh dari motornya, begitu juga dengan sang fotografer.
"MotoGP end with a boom at the paddock, Pity the photographer," tulis Jamie Islam Arbi melihat kamera sang fotografer sampai rusak karena terjatuh. Terlihat lensanya lepas dari bodi kameranya.
Meski tampak kesal, Aleix Espargaro tetap ngelonyor masuk ke dalam pit dibantu oleh kru timnya.
Dari kamera yang lain, terlihat jika jalur masuk Aleix Espargaro memang tertutup oleh kerumunan orang di pit area
"Dua-dua tak nampak ni," tulis akun Instagram madani_bikes. Wajar jika Aleix Espargaro menabrak sang fotografer.
Kira-kira apa ya rasanya ditabrak motor MotoGP. Untung enggak terlalu kencang, jadi tak terjadi luka serius ya!
Langsung saja lihat videonya;
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR