Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Truk Semen Oleng, Sekali Sambar Nyawa Dua Pedagang Asongan Melayang

Indra Aditya - Rabu, 30 Oktober 2019 | 16:00 WIB
Ilustrasi kecelakaan
dok. TribunJambi
Ilustrasi kecelakaan

Otomania.com – Sebuah kecelakaan maut melibatkan tak hanya dua kendaraan di Jalan Raya Bandung-Sumedang, tepatnya di wilayah Cadas Pangeran, Kabupaten Sumedang, Selasa (29/10/2019).

Kecelakaan tersebut melibatkan tiga kendaraan, yakni 1 truk dan dua di antaranya merupakan minibus.

Hal ini dibenarkan Kasubnit I Laka Lantas Polres Sumedang, Aiptu Wawan Setiawan, ketika ditemui Tribun Jabar pasca kejadian.

"Tiga kendaraan, truk semen itu, Daihatsu Sigra, dan Etios Valco, dua kendaraan itu tertabrak dari belakang, tapi tidak ada korban, hanya kendaraan rusak," ujar Aiptu Wawan Setiawan.

Baca Juga: Street Manners : Ini Penyebab Kecelakaan, Menurut Pemerhati masalah Transportasi

Selain truk pengangkut semen bernomor polisi D 9328 AE, dua kendaraan yang terlibat lainnua adalah Daihatsu Sigra bernomor polisi E 1145 WD dan Etios Valco bernomor polisi Z 1595 AI.

Truk pengangkut semen tersebut, Aiptu Wawan menjelaskan, diduga hilang kendali dan oleng ke sebelah kiri menabrak tebing jalan Cadas Pangeran, kemudian truk menyambar dua pedagang asongan yang sedang berjualan di situ.

Setelah menyambar dua pedagang asongan, truk menabrak Daihatsu Sigra yang dikemudikan Salim Komarudin (36) dan menyebabkan Daihatsu Sigra tersebut terdorong ke depan dan menabrak Etios Valco yang dikemudikan Diki (34) di depannya.

"Untuk keterangan lebih lanjut saat ini kami masih mengejar sopirnya yang diduga melarikan diri," ujar Aiptu Wawan.


Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Usai Sambar 2 Pedagang Asongan hingga Tewas, Truk Semen Tabrak 2 Mobil Sebelum Terguling di Sumedang,

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa