Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Saat Ini Vespa Matik Jadi Idaman Pelajar SMA, Tahu Nggak Sebelumnya Motor Apa?

Parwata - Minggu, 27 Oktober 2019 | 12:05 WIB
Ilustrasi Vespa LX
Rianto Prasetyo
Ilustrasi Vespa LX

"Tapi 2 tahun ini sudah masuk ke golongan pelajar," kata pria yang karib disapa Adi, dikutip dari GridOto.com.

Adi mengungkapkan, di zaman digital sekarang para pelajar juga tak bingung soal perawatan motor tersebut.

"Vespa matkc ini saat ini sudah jadi lifestyle yang berkelas dan soal perawatan mereka juga gak bingung karena ada internet selain itu komunitasnya juga sudah banyak," terang Adi, Kamis (24/10/2019).

Adi menyatakan, dengan fenomena ini saat ini Vespa matik sekarang jadi motor idaman di kalangan pelajar SMA.

Baca Juga: Tertarik Punya Skuter Bongsor Vespa GTS Super Tech 300, Nih Skema Cicilannya

"Bisa dibilang sekarang eranya Vespa matik ini jadi motor idaman pelajar, tapi kekurangannya para orang tua kebanyakan belum mengenal motor ini," ungkap Adi.

Muhammad Ramiza Ahsan (17) siswa SMAN 67 Jakarta, merasa sekarang Vespa matik jadi motor idaman para pelajar.

"Sekarang sih kebanyakan anak SMA mulai demen Vespa matik, semenjak saya pakai Vespa teman-teman saya jadi pada ikutan doyan gak lama mereka juga ikutan beli," kata Ahsan, pemilik Vespa Primavera yang ia gunakan untuk pergi sekolah.

Fenomena tren Vespa di kalangan pelajar membuat warna baru dalam hobi otomotif, untuk kedepannya mungkin motor berkelas lebih premium yang akan jadi idaman pelajar.

Editor : Parwata
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa