Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX Dipinjam Untuk Mudik Tak Kunjung Kembali, Petani Diciduk Polisi

Indra Aditya - Kamis, 24 Oktober 2019 | 14:15 WIB
Petani diamankan polisi karena menggelapkan motor Yamaha NMAX
Humas Polda Sulsel
Petani diamankan polisi karena menggelapkan motor Yamaha NMAX

Otomania.com - Lasidi bin Sodding (31) seorang petani asal Kecamatan Belawa, Kabupaten Wajo, harus berurusan dengan pihak kepolisian, Rabu (23/10/2019) malam.

Pasalnya, dirinya dilaporkan telah menggelapkan motor NMAX milik Syamsu Marlin (39), seorang wiraswasta di Kabupaten Sidrap.

Alhasil, Lasidi pun dijemput oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Sidrap dan dilakukan penahanan berdasarkan LPB/367/X/2019/SPKT/SSL/SIDRAP, tanggal 22 Oktober 2019.

Hal tersebut pun dibenarkan Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Dicky Sondani.

Menurutnya, pelaku mulanya meminjam motor korban selama 4 hari dengan alasan hendak pulang kampung, pada September 2019 lalu.

Baca Juga: Yamaha NMAX Tahun Muda Memang Menggoda, Harga Mulai Rp 20 Jutaan

"Namun sepeda motor tersebut tidak dikembalikan dan diduga digadaikan ke seseorang," kata Dicky.

Hal tersebut pun terbukti, ketika pihak kepolisian resort Sidrap berhasil menemukan barang bukti dari tangan salah satu warga berinisial EB.

"Dari EB, diperoleh keterangan bahwa sepeda motor tersebut digadai oleh lelaki Lasidi sebesar empat juta lima ratus ribu rupiah," katanya.

Kini, Lasidi pun harus mendekam di balik jeruji besi Mapolres Sidrap untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.


Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Petani Asal Belawa Wajo Ini Gelapkan Motor N-Max di Sidrap, Begini Kronologisnya,

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa