Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Piara Mobil Eropa Mudah Kena Overheat, Kira-kira Mitos Atau Fakta Ya?

Indra Aditya - Jumat, 11 Oktober 2019 | 11:00 WIB
Ilustrasi mesin overheat
Ilustrasi mesin overheat

Otomania.com - Punya mobil Eropa lawas, ada satu dari beberapa rumor populer yang beredar, yaitu mudah overheat.

Rumor tersebut seringkali membuat calon pembeli mobil Eropa mengurungkan niatnya.

Seringkali sistem pendinginan mobil Eropa dicap tidak sesuai dengan iklim tropis Indonesia.

Apakah hal tersebut merupakan sebuah mitos, atau justru sebuah fakta?

"Iya sering sekali dengar, tapi menurut saya itu pendapat yang salah," ujar Mashadi, Manajer Exclusive Garage di Tebet, Jakarta Selatan, saat ditanya mengenai hal tersebut.

Periksa kondisi sistem pendinginan mesin dari mulai radiator sampai water pump.
Iman Firman/GridOto.com
Periksa kondisi sistem pendinginan mesin dari mulai radiator sampai water pump.

Baca Juga: Hindari Overheat, Berikut Empat Hal Penyebab Terjadinya Radiator Bocor

Ia pun menjelaskan bahwa penyebab rumor tersebut sering beredar adalah popularitas mobil Eropa yang berusia 10 tahun ke atas.

"Karena orang sekarang baru mulai cari mobil mewah yang dulu belum bisa mereka beli yang usianya sudah tua. Seperti BMW E46, BMW E36, Mercedes-Benz W202 atau W203. Ya wajar dong kalau sistem pendinginan mesinnya sudah lemah," terang Mashadi.

Yang menjadi kesalahan adalah beberapa pemilik mobil tersebut tidak memeriksa kondisi mesin dengan lebih seksama di bengkel.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa