Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pak Tentara Punya Gaya, Bangun Trail KTM Tiger Buat Masuk Hutan

Dimas Pradopo - Sabtu, 28 September 2019 | 14:00 WIB
Modifikasi Honda Tiger jadi Trail KTM
Uje
Modifikasi Honda Tiger jadi Trail KTM

Otomania.com - Kalau belum melihat mesinnya, pasti mengira trail ini adalah KTM tulen hehe.. Tapi mesinnya, ternyata pakai Honda Tiger.

Honda Tiger yang berubah 100 persen jadi sebuah trail KTM ini adalah garapan Ajat Custom 99 di daerah Karang Tengah, Tangerang.

Honda Tiger ini dimiliki oleh seorang anggota kesatuan Marinir, TNI Angkatan Laut. 

"Saya kasih nama Blantara karena ini untuk diajak trabas di trek hutan dan medan yang terjal," terang Mahendra sang owner.

Lanjut ke modifikasinya nih. Abdul Rajat alias Ajat selaku modifikator pertama-tama memensiunkan rangka Tiger.

"Ini frame baru semua, yang sisa Tiger sebetulnya cuma sisa mesin saja," terang Ajat.

Baca Juga: Dua Motor Jenis Trail Sedang Disiapkan Oleh Yamaha, Apa Saja?

Modifikasi Honda Tiger jadi Trail KTM
Uje
Modifikasi Honda Tiger jadi Trail KTM

"Rangka pakai KTM 250 keluaran 2009, agar mesin terpasang sempurna saya bikin engine mounting pakai plat 6 mm yang dilas ke rangka," tambahnya.

"Sudut mesinnya juga saya bikin sama dengan bawaan Tiger," lanjutnya lagi sambil menjelaskan perubahan di dapur pacunya.

"Mesin memang keliatannya masih standar Tiger, tapi naik stroke jadi sekitar 230 cc, sayang lupa pakai stroke apa," tambah Ajat yang ramah.

Oke lanjut ke kaki-kaki nih.

"Kalau sokbreker depan dan belakang sampai swing arm ini beli satu paket dengan rangka, jadi kaki-kaki sudah SE semua," lanjutnya.

Baca Juga: Dani Pedrosa Jajal Motor Baru KTM, Lebih Kencang dari Honda?

"Tapi untuk ban kita pakai dual purpose 17 inci depan belakang, tidak full off road," tambah Ajat.

"Body juga pakai KTM SE, tapi untuk batok lampu kita pakai yang ada lampu yakni dari Sixdays," tambahnya lagi.

"Warna juga kita pilih orange KTM dan kita kasih decal supaya tampilannya sangar," tutup Ajat.

Data Modifikasi
Gas spontan : Original KTM
Ban depan : Shinko 130/70-17
Ban belakang : Shinko 150/70-17
Pelek depan : TK 3,50 x 17
Pelek belakang : TK 5,00 x 17
Ajat Custom99 : 0896-0133-2373
Instagram : ajatcustom99

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa