Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Vario Bikin Bus Sugeng Rahayu Terkapar, Nyelonong Saat Mau Nyeberang, Pengendara Tewas di Tempat

Gagah Radhitya Widiaseno - Rabu, 25 September 2019 | 13:30 WIB
Kondisi Bus PO Sugeng Rahayu yang terguling setelah menabrak motor Honda Vario yang menyebrang liar di Jalan Ring Road Kota Madiun, Selasa (24/9/2019)
Tribunmadura.com
Kondisi Bus PO Sugeng Rahayu yang terguling setelah menabrak motor Honda Vario yang menyebrang liar di Jalan Ring Road Kota Madiun, Selasa (24/9/2019)


Otomania.com - Insiden mengerikan terjadi di Jalan Raya Ring Road Kota Madiun, Selasa (24/9/2019).

Bus Sugeng Rahyu terkapar di median jalan dengan kaca depan pecah.

Penyebabnya sopir bus kaget melihat ada pengendara Honda Vario mau menyeberang.

Kanitlaka Satlantas Polres Madiun Kota, Iptu Tri Wiyono, mengatakan bus Sugeng Rahayu jurusan Solo-Surabaya bernopol W 7211 UZ, yang dikemudikan Koicin Wijaya (54) itu terguling setelah menabrak sepeda motor yang menyeberang jalan.

Baca Juga: Tujuh Mobil Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tol Pasteur, Satu Mobil Tidak Teridentifikasi Karena Hal Ini

Saat itu, Murdjiati (60) mengendarai Honda Vario AE-5962-CK.

Ia memboncengkan Rofif Alim Musyafa (14), dari arah barat hendak menuju jalan masuk Dusun Pleret.

Korban bermaksud belok ke kiri melintasi ringroad, namun langsung menyeberang ke tengah tanpa berhenti dahulu.

Pada saat bersamaan dari arah selatan melaju Bus Sugeng Rahayu yang melaju kencang.

Pengemudi berusaha mengerem.

Baca Juga: Street Manners: Hindari Kecelakaan di Jalan Tol, Dengan Memahami Fungsi Dari Lajur Ini

Namun karena jarak terlalu dekat akhirnya menabrak sepeda motor tersebut, kemudian menabrak median jalan dan terguling.

"Sopir sudah berusaha mengerem, tetapi karena jarak yang terlalu dekat membuat kecelakaan itu terjadi," kata Tri Wiyono dikutip dari surya.co.id, Selasa (24/9/2019) sore.

Murdjiati yang merupakan warga Kota Madiun, meninggal di lokasi kejadian, sedangkan penumpang sepeda motor, Rofif Alim Musyafa, mengalami luka ringan.

Sementara itu, ada dua penumpang bus Sugeng Rahayu yaitu Vita Nur Janah dan Esti Widiastuti yang juga mengalami luka ringan, dan dibawa ke RSUD Sogaten.

Akibat kecelakaan itu, sempat terjadi perlambatan arus lalu-lintas lantaran dibutuhkan waktu sekitar empat jam untuk mengevakuasi bus Sugeng Rahayu yang melintang.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Bus Sugeng Rahayu Terguling di Ring Road Madiun Seusai Tabrak Motor, Pengendara Motor Tewas di TKP

Editor : Indra Aditya
Sumber : surya.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa