"Kalau ring piston sudah lemah sudah pasti kompresi menurun, oli juga menyelinap ke ruang bakar dan akhirnya ikut terbakar. Itu yang bikin tenaga mesin loyo dan ngebul," jelas Atto saat ditemui di Otobursa Tumplek Blek 2019.
Baca Juga: Mesin Motor Mati Tiba-tiba dan Tak Bisa Didorong, Ini Penyebabnya!
2. Seal Klep Rusak
Selain ring piston, motor 4-tak yang ngebul juga bisa dikarenakan seal klep.
Seal yang memisahkan antara ruang head silinder dengan payung klep ini bisa getas atau robek yang bisa menjadikan ngebul.
"Karena getas atau robek oli jadi bisa menyelinap masuk ke ruang bakar dan ikut terbakar bersama bensin," ujarnya.
Penyebab seal klep getas beragam, tetapi, kerusakan pada seal klep sering kali terjadi karena usia pakai yang sudah melewati batas.
"Namanya juga karet, ada usia pemakaiannya juga. Makanya saat bongkar head silinder, masih bagus atau enggak lebih baik ganti seal klepnya sekalian. Dari pada kerja dua kali," jelas pria yang berkantor di Ruko Citra Raya blok U1, Cikupa, Tangerang, Banten ini.
Baca Juga: Tarikan Motor Jadi Berat dan Brebet? Itu Tanda Komponen Ini Harus Ganti
Editor | : | Parwata |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR