Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sempat Frustrasi Catatan Waktu FP2 MotoGp Inggris Dianulir, Valentino Rossi Bilang Begini

Indra Aditya - Sabtu, 24 Agustus 2019 | 14:30 WIB
Valentino Rossi di MotoGP Inggris
Twitter.com/yamaharacingcom
Valentino Rossi di MotoGP Inggris

Otomania.com - Pembalap Valentino Rossi dan Fabio Quartararo sempat bikin heboh karena catatan waktu yang diraih keduanya.

Sebab menjelang menit-menit akhir, Rossi dan Quartararo mampu mencatatkan waktu yang bagus.

Bahkan keduanya masuk lima besar, dan Quartararo ada di posisi teratas.

Tapi kemudian mereka tak memiliki kesempatan untuk memperbaiki catatan waktu setelah dianulir Juri MotoGP akibat dianggap melewati batas trek di tikungan 6 sirkuit Silverstone.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Inggris: Fabio Quartararo ‘PHP’ Marc Marquez, Valentino Rossi Masih Aman

Untungnya setelah beberapa lama sesi FP2 usai, race director kembali mengesahkan lap time yang dibuat kedua pembalap Yamaha itu, termasuk catatan waktu Takaaki Nakagami.

Hal ini dilakukan usai race director MotoGP melihat lebih detail dari photo-review.

Setelah ditelaah lebih detail lagi, keduanya tidak melewati batas trek, tapi nyaris beberapa centimeter lagi saja.

"Sangat-sangat senang karena ketika kamu membuat catatan waktu seperti ini, yang sangat cepat, tentu kamu ingin berada di P1 (posisi 1) dan juga hanya 2 centimeter (dari trek limit)," aku Fabio Quartararo, dikutip dari MotoGP.com.

Baca Juga: Pria Ini Menjadi Kunci Kesuksesan Valentino Rossi, Belum Tergantikan

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa