Otomania.com - Suzuki GSX-150 Bandit, dijual di Tanah Air dengan harga senilai Rp 26.750.000.
Rupanya Suzuki GSX-150 Bandit ini enggak hanya dijual di Tanah Air saja.
Suzuki GSX-150 Bandit, juga dijual di salah satu negara di Asia yaitu negara Vietnam.
Motor tersebut di jual di Vietnam dengan harga jauh lebih mahal di bandingkan dengan di Tanah Air.
Baca Juga: Suzuki GSX-150 Bandit, Resmi Dirilis Di Thailand, Spesifikasi?
Harga GSX-150 Bandit di Vietnam, dibanderol dengan harga 68.900.000 Dong, atau setara Rp 42 jutaan (Kurs 1 VND = Rp 0,611).
Melihat spesifikasinya, semuanya identik dengan yang ada di Tanah Air.
Mesin yang digunakan sama-sama DOHC berkapasitas 150 cc berpendingin cairan, dengan power 18,9 dk dan torsi 14 Nm.
Malah di Vietnam Suzuki GSX-150 Bandit cuma punya dua pilihan warna yakni merah dan hitam.
Baca Juga: Fakta-Fakta Suzuki GSX-150 Bandit, Enak Di Sektor Handling
Editor | : | Parwata |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR