Otomania.com - Pada motor Yamaha Scorpio dan XMAX ternyata memiliki diameter piston yang sama, yaitu 70 mm.
Demikian juga dengan pin pistonnya yang menggunakan ukuran 16 mm.
Tetapi bedanya, jika piston milik Yamaha XMAX diaplikasikan di Scorpio maka kapasitasnya akan naik menjadi 250 cc.
Hal tersebut bisa terjadi karena ada perbedaan panjang langkah piston dari kedua motor.
Namun, apakah piston Yamaha XMAX bisa dipasang di Scorpio?
Disampaikan oleh Benny Ilham, punggawa VB Motor, bengkel spesialis Yamaha Scorpio.
"Bisa, tapi ada beberapa ubahan yang harus diperhatikan," buka Benny Ilham, dikutip[ dari GridOto.com.
Meski memiliki diameternya sama, bentuk piston Yamaha XMAX lebih tipis atau pendek dari Scorpio.
"Kalau dimasukan ke setang piston Yamaha Scorpio sih masuk, tapi piston Yamaha XMAX itu lebih tipis," ujarnya.
Untuk mengakalinya, setang seher harus dilakukan stroke up, lho kok enggak bisa langsung pasang?
Editor | : | optimization |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR