Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rossi Jadi Detektif Temukan Pelaku Adu Domba Lorenzo dan Vinales, Langsung Kena Semprot!

Dimas Pradopo - Rabu, 19 Juni 2019 | 10:40 WIB
Rossi cium ada kejanggalan pada perseteruan Jorge Lorenzo dan Vinales
Rossi cium ada kejanggalan pada perseteruan Jorge Lorenzo dan Vinales

Mirip detektif, Rossi pun akhir mencari tahu dan sukses menemukan siapa dalangnya. Orang yang dicari Rossi adalah jurnalis Sky Italia, Antonio Boselli.

Boselli memberikan informasi yang salah soal komentar Lorenzo ketika melakukan wawancara dengan Vinales.

Ketika Valentino Rossi diwawancara oleh Boselli, The Doctor memanfaatkan momen  tersebut untuk menegur Boselli.

"Anda agak licik karena memberi tahu Vinales bahwa Jorge menyebutnya membuat kesalahan pengereman. Itu tidak benar," kata Rossi kepada Boselli dikutip dari Sportfair.

"Kalau Anda bilang begitu, pantas saja Vinales marah. Padahal Jorge sudah meminta maaf, saya mendengarnya," ucap Rossi pada sang jurnalis.

Baca Juga: Meski Dapat Banyak Tudingan, Berikut Pandangan Marquez Pada Lorenzo

 

Rossi kemudian menyindir bahwa Boselli sengaja melakukan hal itu demi memainkan emosi Vinales dan Lorenzo meski akhirnya dibantah oleh Boselli.

Meski mengakui perbuatannya, pria berkepala plontos itu menyebut kesalahan informasi yang disampaikan pada Maveric Vinales sebagai ketidaksengajaan.

Dalam wawancara yang disiarkan secara langsung itu, Boselli akhirnya meminta maaf kepada Valentino Rossi sebelum memberikan pertanyaan berikutnya.

Baca Juga: Curhatan Rossi Setelah Diseruduk Lorenzo, Lembur Sampai Jam 9 Malam Sia-sia!

Penjelasan Lorenzeo

Jorge Lorenzo sebelumnya juga telah menjelaskan terjadinya insiden tabrakan itu.

"Pada akselerasi sebelumnya, Maverick mengerem agar tidak menabrak Marc, jadi saya
memanfaatkan slipstream dan menyiapkan manuver," ujar Lorenzo dilansir dari Crash.

"Namun saya mungkin mencoba menyalip Maverick di waktu yang tidak tepat, juga di
tikungan yang salah," sambung Jorge Lorenzo menyesal.

Lorenzo sendiri tak ingin memperpanjang masalah dengan Vinales. Ia pun mengaku pernah mengalami kejadian serupa di masa lalu, Lorenzo memahami kekesalan Vinales.

"Saya paham dengan reaksi Maverick karena dulu saya juga pernah mengalaminya dan
respons saya sama. Jadi saya tidak bisa berkata banyak," tandasnya.

Artikel ini sudah tayang di Bolasport.com dengan judul; Rossi Semprot Jurnalis karena Adu Domba Vinales dengan Lorenzo soal Insiden MotoGP Catalunya

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Crash.net, Motorsport.com, Sportfair.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa