“Ketika Anda menghadapi dua, tiga (motor) MotoGP di depan, slipstream ada di sana dan (insiden) dapat terjadi,” jelas Marquez.
“Seperti (kecelakaan saya dengan Johann) Zarco di ujung trek lurus di Australia, atau empat tahun yang lalu dengan (Andrea) Iannone dan Jorge (pada tikungan yang sama di tahun 2016),” ujarnya lagi.
Pembalap dengan motor Honda lainnya pun pandangannya senada dengan marc Marquez.
Menurut Cal Crutchlow pembalap LCR Honda, Lorenzo tidak ‘berkendara seperti orang gila’.
Namun, Dia mengatakan Lorenzo harus bertanggung jawab penuh.
Baca Juga: Marquez Ungkap Insiden Dirinya Dan Lorenzo di FP3 MotoGP Catalunya
"Dia tidak pernah memiliki kecepatan seperti mereka sepanjang akhir pekan," tutur Cal Crutchlow mengenai Lorenzo.
“Itu adalah insiden balap, dia jatuh, dia tidak bermaksud untuk menyingkirkan mereka semua,” sambung Cal Crutchlow lagi.
"Itu bukan salah siapa-siapa selain Lorenzo, tapi dia tidak pernah bermaksud melakukannya, tentu saja,” sebut Cal Crutchlow yang juga tidak finish di seri ketujuh ini.
“Dan harus saya katakan, dia tidak lepas kendali. Dia tidak balapan seperti orang gila," terang Cal Crutchlow .
Editor | : | Parwata |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR