Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Marc Marquez Dikepung Yamaha di Kualifikasi MotoGP Catalunya, Quartararo Pole Position Lagi!

Dimas Pradopo - Sabtu, 15 Juni 2019 | 20:48 WIB
Fabio Quartararo tercepat di Q2MotoGP Catalunya
Twitter/Circuitcat_cat
Fabio Quartararo tercepat di Q2MotoGP Catalunya

Otomania.com - Sesi kualifikasi MotoGP Catalunya (15/6) akhirnya kembali mengukuhkan Fabio Quartararo menjadi yang tercepat dan berhak start dari pole position.

Pembalap dari tim Petronas Yamaha SRT ini tak sendirian, sejak awal sesi kualifikasi kedua atau Q2, ia juga kompak dengan rekan satu timnya Morbidelli di barisan depan tercepat.

Bahkan sampai menjelang 2 menit terakhir, Morbidelli masih memegang posisi pembalap tercepat ditempel Fabio Quartararo.

Di 2 menit terakhir, barulah sesi kualifikasi 2 (Q2) berjalan seru. Saking ngototnya, Alex Rins (Suzuki) sampai mengalami crash dan gagal memperbaiki catatan waktunya di 2 menit terakhir sesi.

Sedang Marc Marquez pun harus puas di posisi kedua tak sanggup mengejar waktu terbaik  Fabio Quartararo.

Baca Juga: Nah Loh Kejadian Deh, Marc Marquez Meluapkan Amarah ke Jorge Lorenzo

Pada akhirnya Quartararo berhasil jadi yang tercepat dengan 1 menit 39,484 detik.

Diikuti Marc Marquez di posisi ke-2, lalu Maverick Vinales di posisi ke-3. Morbidelli mengakhiri sesi di posisi ke-4, Valentino Rossi di posisi ke-5.

Yamaha tampil sangat bagus di sesi ini dengan mendominasi 5 besar. Bahkan bisa dibilang Marc Marquez dikepung Yamaha!

Berikut hasil kualifikasi kualifikasi 2 (Q2) MotoGP Catalunya

Hasil kualifikasi 2 (Q2) MotoGP Catalunya 2019
twitter.com/MCNSport
Hasil kualifikasi 2 (Q2) MotoGP Catalunya 2019

Berikut hasil kualifikasi kualifikasi 1 (Q1) MotoGP Catalunya

Hasil kualifikasi 1 (Q1) MotoGP Catalunya 2019
Twitter/MCNSport
Hasil kualifikasi 1 (Q1) MotoGP Catalunya 2019

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa