Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mudik Lebaran, Barang Bawaan Lebih Tertata Dengan Fasilitas Yang Ada

Parwata - Selasa, 28 Mei 2019 | 12:05 WIB
Memaksimalkan fungsi konsol box
Ryan/GridOto.com
Memaksimalkan fungsi konsol box

 

Otomania.com - Guna mempermudah dalam penggunaannya, saat melakukan mudik Lebaran sebaiknya barang-barang tertentu dipisahkan tempat menyimpannya.

Barang-barang tersebut seperti halnya dompet, carger handphone, senter maupun obat-obatan.

Maksudnya saat barang tersebut dibutuhkan, akan lebih mudah dan lebih cepat menemukannya.

Caranya adalah dengan memanfaatkan konsol box yang terdapat pada mobil.

Baca Juga: Aplikasi Peta Digital, Bisa Dijadikan Bantuan Saat Mudik Lebaran

Seperti disampaikan oleh Sugiyanto atau yang akrab dipanggil Ugie dari Auto Clinic.

Peruntukan konsol box dipergunakan untuk keperluan yang sifatnya penting.

"Saat mudik, fungsikan konsol box untuk menaruh barang bawaan penting seperti dompet, senter, atau obat-obatan, bisa juga untuk menaruh tas kecil atau dokumen-dokumen penting," ucap Ugie.

Karena jika barang bawaan penting dicampurkan di tas utama pasti akan merepotkan saat akan mengambilnya.

Baca Juga: Persiapan Mudik Lebaran, Segini Biaya Servis Toyota Avanza Lawas

Cup holder untuk menaruh botol air minum tanpa takut tumpah
Ryan/GridOto.com
Cup holder untuk menaruh botol air minum tanpa takut tumpah

Hal lain tentang penggunaan konsul box juga di sampaikan oleh Sugiyanto.

"Dengan menaruh barang bawaan penting di konsol box pun akan membantu keamanan mobil saat diparkir. Karena barang tidak akan terlihat dari luar oleh orang lain," tambahnya.

Diingatkan juga, untuk bobot barang yang berat, sebisa mungkin tidak ditaruh di konsol box.

Karena konsol box kurang mampu menahan beban yang berat.

Selain konsul box, sarana lainnya adalah adanya cup holder yang bisa digunakan sebagai mana fungsinya.

Baca Juga: Kalau Dipaksa Bisa Bahaya, Segini Idealnya Durasi Mengemudi Saat Mudik

Konsol boxdengan posisi di  bawah
Ryan/GridOto.com
Konsol boxdengan posisi di bawah

Hampir semua mobil kini menyediakan cup holder yang berada di pintu mobil baik pintu pengemudi maupun pintu penumpang.

Sebaiknya tempatkanlah botol air minum sesuai pada tempatnya tanpa takut tumpah.

Kompartemen ruang penyimpanan lainnya yang bisa dipergunakan untuk menaruh barang biasanya berada di bawah jok.

Dengan memaksimalkan konsol box serta tempat lainnya, dipastikan barang bawaan lebih tertata dengan rapih dan sesuai fungsinya.

Mudik Lebaran pun semakain nyaman.

Editor : Parwata
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa