Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Baru Rilis Gixxer SF 250, Bagaimana Dengan Versi Naked Sport?

Parwata - Rabu, 22 Mei 2019 | 14:25 WIB
Suzuki Gixxer SF 250 yang baru saja dirilis oleh Suzuki
Greatbiker.com
Suzuki Gixxer SF 250 yang baru saja dirilis oleh Suzuki

Otomania.com - Baru saja Suzuki merilis motor barunya yaitu Suzuki Gixxer SF 250.

Peluncuran Suzuki Gixxer SF 250 dilakukan pada Selasa (21/5/2019) di India.

Usai merilis motor baru sport fairing tersebut, Suzuki India rupanya mengonfirmasi masih mempunyai satu motor baru lagi.

Motor baru yang dimiliknya ini juga masih dibekali dengan mesin 250 cc satu silinder.

Baca Juga: Harga Suzuki Gixxer SF 250 Lebih Murah dari Kawasaki Ninja 250 SL

Desain headlamp misterius yang pernah diduga sebagai Suzuki Bandit 250
Motosaigon.vn
Desain headlamp misterius yang pernah diduga sebagai Suzuki Bandit 250

Dan ternyata, Suzuki India juga tengah menyiapkan motor versi naked sport dari Suzuki Gixxer SF 250.

Dugaannya, spek mesin yang digunakan bakal identik dengan Suzuki Gixxer SF 250.

Yakni dengan mesin satu silinder SOHC berkapasitas 249 cc oil cooled dengan pengabut bahan bakar injeksi.

Meski begitu belum jelas soal speksifikasi di luar mesin apakah akan ada bedanya.

Baca Juga: Penampakan Sosok Asli Suzuki Gixxer SF 250, Menggugah Selera?

Gambar naked sport misterius yang diduga sebagai motor 250 cc Suzuki
Motosaigon.vn
Gambar naked sport misterius yang diduga sebagai motor 250 cc Suzuki

Pasalnya beberapa waktu yang lalu sempat terdengar santer sosok motor yang diduga sebagai naked sport Suzuki bermesin 250 cc.

Di gambar tersebut terlihat motor ini menggunakan sokbreker depan upside down.

Saat itu kabarnya motor tersebut juga bakal dibekali mesin 250 cc satu silinder.

Yang berarti sama dengan mesin yang dipakai Gixxer SF 250.

Sepertinya bakalan semakin menarik kabar kelanjutannya.

Suzuki India sendiri memberikan informasi bahwa motor ini akan dirilis tahun ini.

Jika menurut bocoran yang beredar versi naked dari Suzuki Gixxer SF 250 ini akan dirilis antara bulan Juni-Agustus.

Editor : Parwata
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa