Otomania.com - Honda X-ADV baru saja diluncurkan PT Astra Honda Motor (AHM) di pameran otomotif Kemayoran beberapa waktu lalu.
Honda X-ADV memiliki diameter roda depan lebih besar 3 inci di bandingkan roda belakang, dan masih menggunakan pelek jari-jari.
Langkah ini tentu cukup beda dengan pabrikan lain, yang kebanyakan sudah membekali produknya dengan pelek cast wheel.
Hal ini dilakukan oleh Honda bukan tanpa alasan dan perhitungan.
Baca Juga : Honda X-ADV, Roda Depan Dan Belakang Ukurannya Kok Beda, Kenapa?
Menurut Endro Sutarno selaku Technical Divisioan AHM, alasan Honda membekali X-ADV dengan pelek yang berbeda diameternya adalah untuk meningkatkan stabilitas.
“Selain itu juga menjaga kenyamanan pengendara saat melaju di jalan yang bergelombang, serta dibantu jarak main suspensi yang panjang,” katanya.
/photo/2019/05/04/1376193119.png)
Sementara pengunaan pelek jari-jari, karena jenis pelek ini lebih fleksibel dan dirancang untuk menerima beban yang berat.
Sekadar informasi, pelek lingkar roda depan Honda X-ADV berdiameter 17 inci sementara yang belakang 15 Inci.
Artikel ini sudah tayang di GridOto.com dengan judul Pemilihan Pelek Jari-jari pada Honda X-ADV Bukan Tanpa Alasan
Editor | : | Indra Aditya |
KOMENTAR