Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lihat Selebrasi Wheelie Valentino Rossi di MotoGP Argentina, Freestyler Indonesia Komentar Begini

Dimas Pradopo - Senin, 1 April 2019 | 17:00 WIB
Valentino Rossi lakukan wheelie di MotoGP Argentina
Valentino Rossi lakukan wheelie di MotoGP Argentina


Otomania.com - Raih podium di seri kedua MotoGP 2019 di sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina menjadi kesenangan luar biasa bagi Valentino Rossi.

Bukan cuma finish kedua, Ia juga memenangkan pertarungan melawan 'anak muda' Andrea Dovizioso dari tim Ducati di lap-lap akhir.

Saking senangnya dan adrenalinnya terpacu saat fighting di lap-lap akhir, Rossi sampai merasa kembali muda.

"Saya balapan seperti saat masih muda, balapannya berjalan dengan baik," ujar Rossi seusai balap.

Baca Juga : Valentino Rossi Senang Banget di MotoGP Argentina, Berasa Masih Muda

Beberapa selebrasi pun ia lakukan, mulai dari menyapa tribun yang penuh dengan fans-nya, Rossi juga melakukan wheelie yang super panjang.

Bukan cuma panjang, tapi juga tenang dan konstan.

Melihat aksi wheelie ini, freestyler motor yang juga stunt rider asal Bandung angkat bicara.

Kali ini, M Mizar berkomentar kocak. Menurutnya, aksi wheelie sang juara dunia santai banget.

Baca Juga : Respect! Valentino Rossi Sudah Gak Gengsi Jabat Tangan Marc Marquez

"Dia wheelienya santai banget kayak lagi makan gorengan kwakwkaa," candanya.

Betul juga sih, bukaan gasnya juga tenang enggak disentak-sentak. Menunjukan gestur badan yang sangat stabil.

Wah, kualitas juara dunia memang enggak ada matinya ya!

 

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa