Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dana Mentok di Rp 25 Juta, Ngidam Motor Sport, Masih Ada Pilihan Nih

Indra Aditya - Selasa, 26 Maret 2019 | 17:50 WIB
Motor sport dengan harga dibawah Rp 25 juta
AHM
Motor sport dengan harga dibawah Rp 25 juta

Otomania.com - Harga motor bergenre sport biasanya lebih mahal dari motor matik atau bebek.

Mungkin karena tampilannya yang kekar dan part yang nempel juga lebih advance kali ya?

Namun ternyata tidak semua motor sport bisa dibilang mahal kok.

Kalau ada yang pengin cari motor sport, tapi dana mentok di Rp 25 juta, tenang, masih ada pilihan kok.

Ada dua motor yang bisa jadi pilihan, yaitu Honda CB150 Verza dan Yamaha Byson FI.

Baca Juga : Pasang Mud Guard Di Motor Sport, Mudah Pasangnya Dan Bebas Cipratan

Honda CB150 Verza

Honda CB150 Verza
AHM
Honda CB150 Verza

Honda CB150 Verza bisa dibilang motor sport yang cukup ekonomis.

Mengandalkan mesin SOHC berkapasitas 150 cc lima percepatan, CB150 Verza punya power sebesar 12,86 dk dengan torsi 12,7 Nm.

Berpengabut bahan bakar injeksi, konsumsi bahan bakar Honda CB150 Verza diklaim tembus 45,2 km/liter, dengan standar pengukuran Euro3.

Honda CB150 Verza dibanderol seharga Rp 19,4 juta untuk versi pelek jari-jari, dan Rp 20,05 juta untuk versi pelek cast wheel.

Baca Juga : Jawaban Kenapa Motor Sport Fairing Lebih Cepat Panas Saat Pemakaian

Yamaha All New Byson FI

Yamaha All New Byson Fi
YIMM
Yamaha All New Byson Fi

Yamaha All New Byson FI dibekali mesin berkapasitas 150 cc dengan power sebesar 12,8 dk, dengan torsi 12,98 Nm.

Sama seperti Honda CB150 Verza, All New Byson FI sudah dibekali panel instrumen full digital.

Bagian kaki-kaki All New Byson FI ini lebih kekar dengan ukuran ban belakang yang lebih besar dibanding Cb150 Verza.

(Baca Juga : Update Harga Mobil Bekas Akhir Maret, Turun Hingga Rp 100 Jutaan!)

Kalau ban belakang Honda CB150 Verza berukuran 100/90, All New Byson FI dibekali ban berukuran 130/70.

Untuk ban depannya, keduanya sama-sama menganut ukuran 80/100.

Yamaha All New Byson FI dibanderol Rp 22,95 juta.

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa