Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuling Almaz , Di Yogyakarta Harganya Selisih Segini Dibanding Jakarta

Parwata - Kamis, 21 Maret 2019 | 12:00 WIB
 Wuling Almaz
Rianto Prasetyo
Wuling Almaz

Otomania.com - SUV pertama dari Wuling dengan nama Almaz, diluncurkan bulan lalu tepatnya Rabu (23/1/2019).

Peluncurannya dilakukan oleh PT SAIC General Motors Wuling (Wuling Motors).

Wuling Almaz dibekali mesin 1.500 cc 4 silinder turbocharger berpenggerak roda depan (FWD).

Menggunakan mesin empat silinder turbocharged-nya, Almaz mampu menghasilkan tenaga 140 dk dan torsi maksimal sebesar 250 Nm di 1.600-3000 rpm.

Baca Juga : Almaz Dibanderol Rp 318,8 Juta, Dengan 3 Poin Kenyamanan Ini, Layak?

Wuling Almaz ini juga hanya punya satu pilihan transmisi, yakni otomatis Continuosly Variable Transmission (CVT).

Dengan satu pilihan tipe, harga Wuling Almaz dibanderol senilai Rp 318,8 juta.

Wuling Almaz, jadi SUV pertama sekaligus produk ke-empat Wuling Motors di Indonesia
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
Wuling Almaz, jadi SUV pertama sekaligus produk ke-empat Wuling Motors di Indonesia

Namun, harga tersebut adalah harga OTR di Jakarta.

Berbeda dengan di daerah lain, seperti di Yogyakarta.

Baca Juga : Ini 10 Hal Yang Bisa Kamu Lakukan Di Head Unit 10,4 Inci Wuling Almaz

Wuling Almaz baru resmi diperkenalkan di Yogyakarta pada Rabu (20/3/2019) kemarin.

Harga OTR Wuling Almaz di Yogyakarta lebih mahal, yaitu seharga Rp 327,8 juta.

Terdapat selisih harga sebesar Rp 9 juta jika dibandingkan dengan harga OTR Jakarta.

Perbedaan harga di daerah-daerah wajar terjadi.

Dikarenakan oleh distribusi, dan bea balik nama kendaraan yang nilainya berbeda-beda di setiap daerahnya.

 

Editor : Parwata
Sumber : TribunJogja.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa