Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Siap-siap Begadang, Ini Jadwal Seri Pembuka MotoGP Qatar 2019

Indra Aditya - Rabu, 6 Maret 2019 | 16:10 WIB
Jadwal MotoGP Qatar
Jadwal MotoGP Qatar

Otomania.com - Pada akhir pekan ini akan semarak berkat balapan pembuka MotoGP 2019 di Sirkuit Losail, Qatar.

GP-mania pasti sudah tidak sabar nih nungguin balapan pertama di musim 2019 ini.

Balapan yang ditunggu-tunggu ini akan digelar pada 8-10 Maret 2019, kalau di waktu Indonesia mulai 8 Maret sampai 11 Maret dini hari.

Ngomongin soal jadwal MotoGP Qatar, sempat ada polemik panas yang terjadi sebelumnya.

Baca Juga : Saat Tes Pramusim MotoGP Qatar, Honda dan Ducati Masih Simpan Kekuatan

Sejumlah pembalap sempat meminta agar MotoGP Qatar 2019 dilaksanakan 1-2 jam lebih awal.

Hal itu untuk mengantisipasi perubahan suhu ekstrem yang sempat membuat banyak pembalap crash pada hari tes terakhir di Losail beberapa hari lalu.

Setelah sempat ada perubahan, akhirnya Dorna Sports sudah memutuskan jadwal MotoGP Qatar 2019.

Walaupun sudah disebut final, Dorna Sports tidak menutup kemungkinan perubahan jadwal menyesuaikan kondisi sirkuit nanitnya.

Buat kamu yang mau nonton, siap-siap begadang kayak tahun-tahun sebelumnya ya.

Nih, jadwal lengkap MotoGP Qatar.

Jumat 8 Maret  
  Moto3 (FP1) 17.50-18.30
  Moto2 (FP1) 18.45-19.25
  MotoGP (FP1) 19.40-20.25
  Moto3 (FP2) 22.10-22.50
  Moto2 (FP2) 23.05-23.45
Sabtu 9 Maret  
  MotoGP (FP2) 00.00-00.45
  Moto3 (FP3) 17.25-18.05
  Moto2 (FP3) 18.20-19.00
  MotoGP (FP3) 19.15-20.00
  Moto3 (Q1) 21.30-21.45
  Moto3 (Q2) 21.55-22.10
  Moto2 (Q1) 22.25-22.40
  Moto2 (Q2) 22.50-23.05
  MotoGP (FP4) 23.20-23.50
Minggu  10 Maret  
  MotoGP (Q1) 00.00-00.15
  MotoGP (Q2) 00.25-00.40
  Moto3 (WUP) 18.40-19.00
  Moto2 (WUP) 19.10-19.30
  MotoGP (WUP) 19.40-20.00
  Moto3 (RACE) 21.00
  Moto2 (RACE) 22.00
 Senin 11 Maret  
  MotoGP (RACE) 00.00

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa