Di motor baru, memang ada beberapa perangkat yang biasanya tidak langsung dipasang atau dihubungkan jika motor belum dikirim ke konsumen.
Salah satu contohnya adalah bagian aki, umumnya aki baru dipasang atau dicolokan saat motor akan dikirim konsumen.
Baca Juga : Yuuk Baca Kode Pelek Mobil, Agar Terhindar Dari Salah Pilih
Makanya, jangan heran kalau melihat kotak aki motor baru di dealer tidak ada isinya, ataupun melihat kabel aki yang menjuntai seperti itu.
Seperti disampaikan oleh Romy Sukmadjaja, Senior Manager PT Motobatt Indonesia
"Sebab, jika dipasang listrik di aki terus tersedot walaupun motor tidak digunakan. Apalagi di motor injeksi yang nyawa utamanya ada di aki dan sistem kelistrikan," ucap Romy Sukmadjaja, Senior Manager PT Motobatt Indonesia, dikutip dari Gridoto.com.
Nah, sebenarnya dalam foto yang diposting itu kabel aki yang dicopot hanya satu yakni kabel yang berwarna merah.
Sedangkan kabel hitam yang diberi tanda lingkaran, itu kabel yang bisa digunakan untuk mendiagnosa kerusakan pada sistem Yamaha XMAX.
Baca Juga : Timbul Curiga Innova Parkir Lama Banget, Dibuka Pintunya Pemilik Sudah Kaku
Kabel hitam ini tetap tidak terhubung dengan kabel lainnya saat motor sudah dikirim ke konsumen.
Hanya letaknya saja yang disembunyikan di dalam cover body dekat tempat aki.
Jadi gitu, jangan bingung lagi ya bro!
Editor | : | Parwata |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR