Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penjualan Naik di 2018, Isuzu Akan Hadapi Empat Tantangan Ini di 2019

Parwata - Minggu, 27 Januari 2019 | 19:00 WIB
Ilustrasi  Isuzu Traga
Aryo/Otomotifnet
Ilustrasi Isuzu Traga

Otomania.com - PT Isuzu Astra Motor Indonesia mengalami kenaikan penjualan tahun 2018, senilai 23 persen dari tahun sebelumnya.

Dengan hasil tersebut dirasa sangat positif harus dipertahankan dan ditingkatkan.

Namun hal tersebut tidaklah mudah, karena bakal menghadapi 4 tantangan di segmen kendaraan komersial.

Baca Juga : Modif Aerox Ini Boleh Biasa, Tapi Lihat Mud Guard-nya Pakai Tengkorak!

Seperti diungkapkan Attias Asril, GM Marketing Division PT Isuzu Astra Motor Indonesia.

"Di 2019 pertama kami lihat dulu, ada apa di bisnis truk tahun ini, pertama dari sisi regulasi pemerintah," ujar Attias.

Regulasi tersebut seperti Over Dimension Over Loading (ODOL), regulasi mengenai emisi EURO4, bio fuel policy, dan pembatasan umur kendaraan.

Baca Juga : Demi kelangsungan Proyek mobil Otonom AppleTerpaksa Lakukan Hal Ini

Lalu tantangan kedua dari sisi demografi.

"Kami lihat generasi milenial dan tenaga produktif ini sudah meningkat, lalu meningkatnya biaya terhadap karyawan, dan pergerakan pekerja yang sangat masif," jelasnya.

Ketiga mengenai infrasruktur.

"Infrastruktur ini juga satu konsiderasi yang harus kami pikirkan, dan juga perkembangan pertumbuhan dari industri khususnya logistik," ungkapnya.

Baca Juga : Pernah Dengar Ban Merek Kingland? Ini Kondisinya Sekarang di Indonesia

Lalu yang keempat yaitu dari sisi teknologi digital.

"Dan yang tidak bisa kami hindari juga adalah mengenai teknologi digital, hari ini begitu gencarnya teknologi internet untuk penjualan market place," tutupnya.

Nah dengan memahami empat parameter tersebut, Isuzu berharap dapat mempertahankan penjualan.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa