Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tampil Mewah dan Gagah, Lexus LX 570 Sport Dibanderol Rp 3,2 Miliar

Parwata - Selasa, 22 Januari 2019 | 14:50 WIB
Lexus LX570 Sport(dok.Lexus Indonesia
Lexus LX570 Sport(dok.Lexus Indonesia

Otomania.com - Awal 2019, Lexus Indonesia lansung menggeliat dengan meluncurkan LX 570 Sport, sejumlah ubahan menghiasi sektor interior dan eksterior.

Tampilan Sport Utility Vehicle (SUV) mewah itu diklaim hadir lebih elegan, dibandingkan sebelumnya.

Ubahan signifikan pada bagian signature spindle grill sport yang di desain oleh para Takumi Lexus (Lexus Craftsman).

Baca Juga : Ustaz Maulana Bergaya di Atas Yamaha Lexi, Seperti Mau Free Style

Bemper depan-belakang kini dilengkapi dengan difusser, begitu juga dengan pelek dual-tone berukuran 21 inci.

Model ini juga dilengkapi dengan lampu 3-LED headlamp serta L-Sharpe Daytime Running Lights.

"Tahun ini kami membawa perubahan lain untuk LX, yang membawa tampilan kuat dan muscular. Model ini dihadirkan untuk memancarkan power dan elegan dengan sentuhan desain khas Lexus," ujar General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja dalam siaran resmi, Selasa (22/1/2019).

Baca Juga : Pelihara Honda CBR150R CBU, Harus Tahu Subtitusi Komponen Fast Moving-nya

Sektor jantung pacu masih menggendong mesin berkapasitas 5.700 cc, V8 yang menghasilkan 362 tk. Mesin tersebut dipadu padankan dengan transmisi otomatis 8-percepatan, dan tersedia fitur crawl control sehingga bisa mengendalikan gas, rem dan transmisi dengan sendiri.

Editor : Indra Aditya
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa