Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Reaksi Deddy Corbuzier, Setelah Mini Cooper-nya Ditawar Seharga Nasi Padang Oleh Dedi Heryadi

Parwata - Rabu, 16 Januari 2019 | 17:00 WIB
Dedi Heryadi menjajal Mini Cooper miliknya di kantor Bukalapak, Kemang Timur, Jakarta Selatan, Senin (17/12/2018).
TribunJakarta.com/Jaisy Rahman Tohir
Dedi Heryadi menjajal Mini Cooper miliknya di kantor Bukalapak, Kemang Timur, Jakarta Selatan, Senin (17/12/2018).

Kira-kira nih, kalau gue jual Mini Cooper gue, lu belinya berapa duit ?" tanya Deddy Corbuzier.

Mendengar pertanyaan tersebut, Dedi Heryadi pun langsung mengajukan penawaran.

Alih-alih segan dengan sosok Deddy Corbuzier, Dedi Heryadi justru tampak berani menawar mobil mewah milik sang presenter itu.

Sambil bernada serius, Dedi Heryadi menawar mobil mewah Deddy Corbuzier itu dengan harga Rp 17 ribu.

"Ya, yang kemarin kan bawahnya ini kelasnya. Saya kemarin beli Rp 12 ribu, mungkin ini saya tawar Rp 17 ribu lah," ujar Dedi Heryadi.

Mendengar tawaran Dedi Heryadi, Deddy Corbuzier pun tampak terkejut.

Ia lantas mengeluarkan kata-kata umpatan seraya tertawa.

Deddy Corbuzier terlihat tak menyangka, mobil mewahnya seharga hampir Rp 1 miliar itu ditawar seharga satu porsi nasi padang.

Sambil berteriak ke arah lain, Deddy Corbuzier seolah menyesal telah menawarkan mobil itu kepada Dedi Heryadi.

"Brengsek emang ya. Wey Mini Cooper gue ditawar Rp 17 ribu !" imbuh Deddy Corbuzier seraya bercanda.

Merasa tak enak hati dengan Deddy Corbuzier, Dedi Heryadi pun lantas menyebutkan alasannya.

Menurutnya, harga mobil itu nyatanya lebih tinggi dari pada mobil miliknya.

"Itu udah lebih tinggi dari harga punya saya. Kan beda dikit kelasnya sama saya," balas Dedi Heryadi.

Deddy Corbuzier yang mendengar alasan itu pun langsung tertawa.

Ia lalu melanjutkan obrolannya dengan Dedi Heryadi.

Obrolan berikutnya ternyata kembali membuat Deddy Corbuzier tertawa puas.

Hal tersebut tampak saat Deddy Corbuzier mengaku ingin membeli mobil Mini Cooper Dedi Heryadi.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : TribunJakarta.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa