Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalan Gubeng Amblas Sudah Rata Lagi, Tinggal Pengaspalan Ulang

Parwata - Rabu, 26 Desember 2018 | 14:00 WIB
Usai pemadatan, Jalan Gubeng Surabaya yang ambles kini mulai diaspal, Rabu (26/12/2018).
SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ
Usai pemadatan, Jalan Gubeng Surabaya yang ambles kini mulai diaspal, Rabu (26/12/2018).

"Kita lihat bersama di sini progresnya sudah cukup banyak, jalan sudah tersambung dan pengaspalan mulai dilakukan , tapi memang secara bertahap," kata Kombes Pol Rudi Setiawan.

Box culvert di sisi timur sudah sejak semalam rampung dipasang di depan gedung BNI dan Toko Elizabeth.

Namun, untuk sisi barat belum dilakukan pemasangan box culvert dan fokus melakukan pemasangan SSP.

"Karena di sisi barat ini masih ada kubangan, lubang yang besar, dan masih berpotensi adanya penurunan, makanya pihak Pemkot maupun kontraktor sedang memasang SSP sebagai dinding penahan supaya nggak lonsor, baru diaspal di sisi sana (pusat amblas)," lanjut Kombes Pol Rudi Setiawan.

Baca Juga : Kronologi Diringkusnya Pelaku Penembakan Perwira TNI, Anggota Juga

Tekait pembukaan dua lajur Jalan Gubeng yang direncanakan Pemkot, Kombes Pol Rudi Setiawan menyebut harus ditunggu dulu.

Khususnya menunggu pengaspalan yang benar-benar kuat.

Pengaspalan juga harus menunggu dinding penahan yang dilakukan dengan pemasangan SSP, benar-benar kuat.

"Setelah pembatas kuat baru akan diaspal. Akan ditunggu itu. Karena ini besi-besi untuk penahan masih dikumpulkan, belum datang semuanya," imbuh Kombes Pol Rudi Setiawan.

Baca Juga : Tol Trans Jawa Sudah Dibuka, Tiap Jarak 30 Km Bakal Ada Rest Area

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : Tribunjatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa