Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kendaraan Rusak Dibakar, Polsek Ciracas Sudah Dapat Unit Baru

Joni Lono Mulia - Sabtu, 15 Desember 2018 | 10:55 WIB
Tiga unit mobil patroli baru sudah terparkir di Polsek Ciracas Jakarta Timur, (14/12/2018)
KOMPAS.com/Ryana Aryadita
Tiga unit mobil patroli baru sudah terparkir di Polsek Ciracas Jakarta Timur, (14/12/2018)

Otomania.com - Pascaperusakan 17 kendaraan polisi di Polsek Ciracas oleh sekelompok massa, (12/12/2018) dini hari lalu, beberapa kendaraan baru kini sudah dihadirkan kembali ke Polsek Ciracas.

Kendaraan yang dimaksud di antaranya enam unit sepeda motor dan tiga mobil patroli polisi. Berdasarkan pantauan, tiga unit mobil baru yang bahkan belum ada nomor polisinya tersebut kini terparkir di halaman Polsek Ciracas.

Sedangkan untuk enam unit sepeda motor masih terpasang plastik pada sirinenya yang ada di bagian belakang motor.

Baca Juga : Sosok Ini Digadang Bisa Patahkan Dominasi Marc Marquez, Siapa Hayo?

Sebagaimana dijelaskan Kapolsek Ciracas, Kompol Agus Widar, mengatakan kendaraan-kendaraan baru ini dihadirkan agar kegiatan patroli maupun pengawalan bisa kembali seperti sediakala.

"Itu dalam bentuk untuk kegiatan penanggulangan kegiatan Polsek Ciracas dalam rangka mengantisipasi yang ada di wilayah, mulai dari kegiatan patroli, pengawalan, maupun kegiatan-kegiatan bersama di masyarakat," ujar Kompol Agus Widar di Polsek Ciracas, (14/12/2018).

Selain kendaraan baru, beberapa ruang di Polsek Ciracas yang sempat dihancurkan dan dibakar kini sudah dalam tahap renovasi.

Baca Juga : Lampu Merah Sudah Menyala, Bus Dali Prima Tetap Nyelonong, Ternyata…

"Tadi sudah koordinasi, tetap kami renovasi dalam konteks koordinasi dengan kabag dalam rangka perbaikan-perbaikan untuk pelayanan," ujarnya. Seperti diberitakan sebelumnya, sekelompok massa merusak dan membakar Polsek Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (11/12/2018) malam hingga Rabu dini hari.

Tak hanya ruangan, massa juga membakar dan merusak 17 kendaraan milik Polsek Ciracas.

Baca Juga : Jok Honda Vario 150 Seken Bikin Bunyi Mengganggu, Ini Obatnya

Kapolda Metro Jaya Brigjen Pol Idham Azis mengatakan, aksi tersebut diduga akibat sekelompok pihak yang tidak puas dengan penanganan kasus di Polsek Ciracas terkait pengeroyokan anggota TNI oleh beberapa juru parkir di Arundina, Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur.

Adapun dalam kasus ini, ada lima pelaku pengeroyokan yang telah ditangkap polisi, yakni AP, HP, IH, SR, dan D.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sempat Dirusak Massa, Polsek Ciracas Kini Terima Kendaraan Dinas Baru"

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa