Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mampukah Bos Repsol Honda Jaga Keharmonisan Jorge Lorenzo dan Marc Marquez?

Parwata - Selasa, 11 Desember 2018 | 14:00 WIB
Alberto Puig, kepala tim Repsol Honda
MotoGP.com
Alberto Puig, kepala tim Repsol Honda

Otomania.com - Mick Doohan, legenda ajang MotoGP asal Australia, yakin Alberto Puig dapat menjaga keseimbangan di tim Repsol Honda.

Mick Doohan yakin Alberto Puig bisa menjawab keraguan tentang panasnya Repsol Honda karena adanya Marc Marquez dan Jorge Lorenzo.

Banyak pihak memprediksi bahwa dengan bergabungnya Jorge Lorenzo, akan ada ketegangan di kubu Repsol Honda.

Hal itu dikarenakan rekam jejak Jorge Lorenzo yang sering tidak akur dengan rekan satu timnya sendiri.

(BACA JUGA: Nyalip di Tikungan Memang Bahaya, Corolla Hantam 4 Motor Sekaligus, 2 Tewas)

Selain itu, Jorge Lorenzo disebut bisa membuat persaingan di dalam internal tim berlangsung lebih sengit.

Wajar dong, Jorge Lorenzo pembalap hebat juga sob, skill-nya tak diragukan.

"Kupikir dia bisa melakukannya dengan baik," kata Mick Doohan dikutip GridOto.com dari Motorsport-total.

"Alberto Puig seorang pembalap dan itu yang kamu butuhkan dalam tim. Kamu butuh orang pintar, mengetahui kompetisi, bahkan jika dia bukan seorang pembalap," lanjutnya Doohan.

Seperti diketahui, Alberto Puig pernah berkarier di kelas 500cc pada tahun 1994-1997.

(BACA JUGA: Uji Tabrak Jeep Wrangler dan Suzuki New Jimny, Mana yang Lebih Aman?)

Di lain sisi, pada periode tersebut Mick Doohan sedang mendominasi kelas 500cc.

"Dia adalah pembalap cepat, kuat, dan penuh determinasi. Dia selalu sangat pandai berhitung," ujar Doohan lagi.

"Kita telah melihat pekerjaannya dengan pembalap muda selama bertahun-tahun, termasuk dengan Dani Pedrosa," lanjutnya.

Sebelum ditunjuk menjadi manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig mengemban jabatan Direktur Asia Talent Cup.

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa