Otomania.com - Pembalap Valentino Rossi terkenal gemar balap dengan mobil rali, yang rutin diikuti adalah Rally Monza yang diselenggarakan di akhir tahun.
Mulai hari Jumat ini (7/12) sampai dengan Minggu (9/12) Valentino Rossi akan ramikan Monza Rally Show 2018.
Musim lalu, Valentino Rossi memenangkan Monza Rally Show setelah pertarungan ketat dengan Marco Bonanomi.
Kemenangan itu membuat Rossi meraih 6 kemenangan pada ajang yang sama.
(BACA JUGA: Sadis, Lewat Jalur Busway Distop Polisi Malah Tancap Gas, Sempat Diamuk Massa)
Jadi untuk akhir pekan ini, The Doctor menargetkan meraih gelar ke-7-nya.
Valentino Rossi akan satu tim dengan Carlo Fassina di atas mobil Ford Fiesta WRC + dengan mesin in-line 4 silinder 6 percepatan, 4WD, 1600 cc, turbo direct injection, yang bisa menghasilkan torsi 450 Nm dan tenaga 380 dk.
Pesaingnya musim lalu, Marco Bonanomi juga akan kembali tampil dan setim dengan Gigi Pirollo dengan Ford Fiesta WRC.
Selain itu, ada peserta spesial juga yakni Valentino Rossi-nya ajang balap motocross.
(BACA JUGA: Xenia Sundul Truk Bodi Terkoyak Tak Berbentuk, Kondisi Korban Tebak Sendiri)
Dialah Antonio 'Tony' Cairoli yang sekarang juga memegang 9 gelar MXGP, seperti halnya Rossi dengan 9 gelar MotoGP-nya.
Cairoli akan setim dengan Eleonora Mori memakai Hyundai NG i20.
Sementara itu juga ada pembalap spesialis Reli, Paolo Andreucci dan Anna Andreucci yang tampil dengan Peugeot 208.
Begini penampakan mobil yang dipakai Rossi.
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR