Otomania.com - Tidak jelas apa penyebabnya, tindak kekerasan terhadap pemotor terjadi di cabang pertigaan Mali dan Mebung, Alor, Nusa Tenggara Timur.
Berdasar rekaman CCTV yang mrekam kejadian tersebut, ini terjadi pada 24 November 2018.
Dalam sebuah video, terlihat seorang sengaja memarkirkan motor dan berada di jalan raya.
Tidak disangka ternyata pria tersebut membawa sebuah senjata tajan atau biasa disebut parang untuk melakukan aksinya.
(BACA JUGA: Petugas Dishub Pakai ‘Kagebunshin’ Tegur Pemotor, Pelaku Sampai Malu)
Dengan berlagak jagoan pria tersebut ternyata melancarkan aksinya dengan menyerang pengendara motor yang lewat jalan tersebut.
Tak tahu apa maksudnya, tapi pria tersebut terus mengincar pengendara motor yang lewat jalan tersebut.
Sambil memegang parang, pria ini terus menunjuk pemotor bahkan mobil yang lewat dengan lagak seperti preman.
Sampai saat ini pelaku masih dalam pengejaran pihak kepolisian.
Ini dilakukan untuk mencari motif pelaku melakukan hal tersebut.
Berikut video lengkap dan data foto pelaku penyerangan pemotor melalui akun Facebook @Info NTT;
Editor | : | Indra Aditya |
KOMENTAR