Otomania.com - Di antara jajaran Yamaha XMAX 250, matik bongsor kuning ini jadi juara Customaxi Yamaha Bekasi, Jabar kategori daily use modification.
XMAX berkelir kuning dengan ide livery dari suspensi kenamaan Ohlins, terlihat begitu padu dengan beberapa sentuhan custom juga.
Fat Motorsport mengubah XMAX milik Ronald Ristiawan jadi lebih menarik.
Bukan hanya mengandalkan ubahan pada bodi tapi kombinasi berbagai part modifikasi pilihan.
(BACA JUGA: Bukan Main! Bocah 5 Tahun Push-Up 4.000 Kali, Dapet Mercy Dari Presiden)
"Warna dasar motor ini kuning jadi lebih pas dan menarik dengan grafis simpel serta diberikan logo Ohlins," ucap Ronald
Seperti pada bagian kaki-kaki, dimana pelek cukup cat ulang arna gold yang membuat tampilannya lebih berkelas.
Untuk suspensi bagian depan tetap mengandalkan teleskopik. Sementara untuk suspensi belakang diganti Ohlins model tabung dari Ohlins sesuai tema bodi.
XMAX livery Ohlins ini lebih banyak upgrade kepada pengereman.
(BACA JUGA: Nyesek, Sekejap Suzuki Splash Dan Mercy Jadi Bangkai Di Parkiran Bandara)
Rinciannya menggunakan master rem Brembo RCS 17 kanan dan Brembo RCS 16 kiri serta kaliper depan belakang juga menggunakan Brembo.
Yang menarik bracket rem belakang ini sudah custom dan dibuat sedemikian rapi.
Sedang untuk mendongkrom performa, motor ini mengganti knalpot Akrapovic yang ikin tampilan lebih racing.
Nah kan simpel aja ubahan yang dilakukan pada XMAX 250 livery Ohlins ini namun part yang menempel semuanya branded.
Data modifikasi
Ban depan : Pirelli 120/70
Ban belakang : Pirelli 150/70
Shock belakang : Ohlins
Knalpot : Akrapovic
Kaliper : Brembo
Master rem : Brembo RCS
Selang rem : Hel Preformace
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR