Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ingat! Ganjil-Genap Sudah 'Meluas' ke Pintu Tol Tambun

Irsyaad Wijaya - Kamis, 15 November 2018 | 08:20 WIB
Ilustrasi Peraturan ganjil-genap
Kompas.com/Maulana Mahardika
Ilustrasi Peraturan ganjil-genap

Otomania.com - Kebijakan ganjil-genap diperluas di beberapa pintu tol lain di Jakarta.

Semula yang berlaku di pintu tol Bekasi Barat dan Bekasi Timur kini diperluas ke pintu tol Tambun.

Informasi ini telah dikonfirmasi sendiri oleh Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), Bambang Prihartono.

Bambang mengaku, sebelum diberlakukan akan ada sosialisasi dan uji coba terlebih dahulu yang dilakukan bersama stakeholder lainnya.

(BACA JUGA: Tahun 2019 Sistem Ganjil-Genap Akan Dihapus, Tapi Digantikan Sistem Jalan Berbayar)

"Kita lihat saja nanti prosesnya, kegiatan sosialisasi akan dimulai besok Kamis (15/11/2018), jika nanti sudah cukup memadai, kita dapat segera melakukan implementasi kebijakan," kata Bambang di Jakarta, (14/11/2018).

Konsekuensi lain yang akan dilakukan dengan diterapkannya ganjil genap adalah menambah angkutan umum massal.

"Kalau dibutuhkan kita siapkan armada 100 bus premium untuk mengakomodir kebutuhan angkutan umum bagi masyarakat," bebernya.

Bambang mengatakan dengan pengoptimalan kebijakan ganjil genap maka diharapkan akan berimbas pada peningkatan kecepatan ke arah Cikampek menjadi 60% dan V/C ratio turun sekitar 17%.

(BACA JUGA: Mobil Berstiker Ini Bisa Melenggang Bebas Meski Ada Ganjil-Genap)

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa