Otomania.com - Pembangunan jalan tol Bawen-Yogyakarta diakui akan melintasi kawasan hijau atau hutan.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, membenarkan bahwa trase jalan tol Bawen-Yogyakarta akan melewati sepanjang jalur hijau.
"Ya memang sepanjang daerah itu hijau semua, wong hutan. Tapi saya kira bisa tetap dibangun karena itu bukan hutan lindung," kata Basuki saat mendampingi Presiden Joko Widodo usai meresmikan tol Pejagan-Pemalang Seksi 3 dan 4 di Tegal, (9/11/2018).
Hanya saja menurut Basuki Hadimuljono, di daerah yang akan dilewati trase tol merupakan hutan produksi, bukan hutan lindung.
(BACA JUGA: Lewati Kawasan Hijau, Menurut Menteri PUPR Tol Bawen-Yogyakarta Tetap Lanjut)
"Kalau hutan lindung memang susah untuk dibangun semacam tol. Tapi ini hutan biasa," ujarnya.
Saat ini, pihaknya masih melakukan survei dan pemetaan terhadap trase atau jalur- jalur yang akan dilewati jalan bebas hambatan.
Pembangunan jalan tol yang menghubungkan daerah-daerah dari mulai Bawen hingga Yogyakarta tersebut dinilai penting dilakukan.
Pasalnya dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi suatu daerah, termasuk sektor pariwisata.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Tribun Jogja |
KOMENTAR