Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Meski Nggak Ada Suara 'Greng-grengnya', Jokowi Janji Beli 100 Unit Gesits

Irsyaad Wijaya - Rabu, 7 November 2018 | 15:36 WIB
Presiden Joko Widodo menjajal motor listrik Gesits di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (7/11/2018)
Kompas.com/Ihsanuddin
Presiden Joko Widodo menjajal motor listrik Gesits di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (7/11/2018)

Otomania.com – Jika sudah diproduksi massal, Presiden Joko Widodo bakal memborong motor litrik, Gesits.

Janji itu disampaikan Jokowi saat audiensi bersama PT Garansindo dan ITS Surabaya selaku produsen Gesits.

Dari pihak produsen, PT Garanasindo akan merakitnya mulai Januari 2019.

"Ini kalau sudah diproduksi saya, pembeli pertama. Saya akan beli 100," kata Jokowi usai audiensi di Istana Kepresidenan, Jakarta, (7/11/2018).

(BACA JUGA: Jangan Kecewa, Gesits Dijual Hanya Untuk Kalangan Tertentu Dulu)

Karena ingin membeli banyak, Jokowi akan memesan seluruh warna yang tersedia.

Namun, Jokowi tak menjawab saat ditanya untuk apa saja 100 motor yang akan ia beli itu.

Jokowi sempat menjajal motor Gesits yang berwarna merah.

Mengenakan helm, Jokowi menyusuri aspal di halaman Istana sekitar 200 meter.

(BACA JUGA: Muncul Jelang Pilpres, Gesits Enggan Disebut Alat Kampanye Politik)

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa