Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penampakan Hypercar McLaren Speedtail, Akselerasi Jangan Ditanya Lagi

Ignatius Ferdian - Rabu, 31 Oktober 2018 | 20:40 WIB
Wujud McLaren Speedtail
TopGear
Wujud McLaren Speedtail

Otomania.com - Meski sebelumnya hanya merilis teaser, penampakan McLaren Speedtail akhirnya mencuat.

McLaren Speedtail adalah proyek hypercar dari McLaren, yang kabarnya bakal punya performa di atas rata-rata.

McLaren sendiri belum menjelaskan dengan detail tentang seperti apa spesifikasi dari McLaren Speedtail ini.

Meski begitu, mesin yang dipakai diketahui merupakan mesin hybrid yang punya power sebesar 1.036 dk, dan top speed-nya diklaim tembus 403 km/jam.

McLaren Speedtail
Carscoops
McLaren Speedtail

(BACA JUGA: Becandaan Kelas Berat, Sarita Abdul Mukti Minta Diendorse Mobil, Tapi Posenya Bareng McLaren)

Untuk kemampuan akselerasinya, McLaren Speedtail ini diklaim cuma butuh waktu 12,5 detik untuk bisa berakselerasi dari 0-300 km/jam.

Hasil tersebut 0,3 detik lebih cepat dibanding akselerasi Bugatti Chiron dengan waktu 12,8 detik.

Selain mesin, salah satu faktor yang bisa bikin McLaren Speedtail ini kencang ada pada bodinya.

Selain didesain agar mampu meminimalisir coefficient drag, ternyata materialnya terbuat dari carbon fiber yang menguntungkan dari segi bobot.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa