Setelah menabrak satu keluarga tersebut, lanjut dia, pengemudi truk tangki mencoba kabur dari tempat kejadian perkara (TKP).
"Pelaku dikejar oleh seorang saksi bernama Ujang. Sampai di dekat simpang bingung, truk berhenti. Namun, supir (Edy Syahputra) melarikan diri," ucap Budhia.
Tak lama setelah itu, salah satu petugas Polsek Rumbai tiba di lokasi mengamankan truk tersebut.
"Anggota menemukan satu ID card di dasbor truk. Menurut saksi, foto yang ada di ID card adalah pelaku yang menabrak satu keluarga yang melarikan diri tersebut," jelas Budhia.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR