Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nekat Hadapi Polisi, Pelaku Ranmor Melawan Dengan Tembakan

Ignatius Ferdian - Jumat, 19 Oktober 2018 | 14:55 WIB
Ilustrasi pencurian motor
Istimewa
Ilustrasi pencurian motor

Setelah dibuntuti, ternyata dua pria tersebut menepikan kendaraan disebuah ruko, setelah mengamati ternyata kedua pelaku ingin mengasak sebuah sepeda motor yang tengah terparkir di depan ruko.

Tidak mau buruannya lepas, petugas pun langsung bergerak mengamankan kedua pelaku.

"Jadi mereka ini, maling kelas berat yang biasa beroperasi di Jakarta Barat dan Jakarta Pusat," kata AKP Sumito.

Menurut AKP Suminto, saat penangkapan berlangsung pelaku sempat berupaya melawan dengan menembak petugas.

(BACA JUGA:Beraksi Sampai 14 Kali, Polres Bandung Ciduk Maling Motor Yang Beraksi Dini Hari )

Namun karena pelaku sudah terkepung dan tak dapat melarikan diri, petugas pun memberikan tembakan peringatan, hingga kedua pelaku berhasil diamankan.

Menurutnya kedua pelaku memiliki jaringan maling di DKI Jakarta.

Diperkirakan, jaringan mereka ada di tiap wialayah di kawasan Jabodetabek.

Namun, beberapa orang sudah berhasil diamankan.

"Semuanya masih kita kembangkan. Kami berharap mendapat informasi lain agar bisa menangkap pelaku yang masih berkeliaran. Kami akan terus kembangkan lagi," ucap AKP Suminto.

Editor : Iday
Sumber : wartakotalive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa