Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waduh, Banderol Yamaha MT-15 di Thailand Gak Kira-Kira!

Irsyaad Wijaya - Minggu, 7 Oktober 2018 | 19:20 WIB
Yamaha MT-15 rilis di Thailand
motorival
Yamaha MT-15 rilis di Thailand

Otomania.com - Harga Yamaha MT-15 sudah diumumkan saat peluncurannya di Thailand, (6/10/18).

Banderol yang dipatok untuk naked bike ini mencapai 98.500 baht atau sekitar Rp 45,7 juta!

Yup, di Thailand harga motor memang relatif sedikit lebih tinggi ketimbang di Indonesia.

Model sebelumnya, Yamaha M-Slaz atau yang di Indonesia dikenal dengan Yamaha Xabre dijual 89,500 baht atau sekitar Rp 41,5 juta.

(BACA JUGA: Ini Dia, Tampang Sangar Yamaha MT-15, Bakal Gantikan Xabre? )

Jadi, dari M-Slaz ke MT-15 memang mengalami kenaikan sebesar Rp 4,2 juta.

Kembali ke Indonesia, di Tanah Air, Xabre dijual hanya Rp 30,7 juta saja.

Secara spesifikasi, Yamaha MT-15 ini mirip sekali dengan Yamaha R15 yang dijual hanya Rp 35,9 juta saja.

Semoga saja di Indonesia masih di rentang Rp 35 jutaan.

(BACA JUGA: MT-15 Meluncur di Thailand, Yamaha Indonesia Diam Soal Hadirnya ke Tanah Air)

Bila dibandingkan dengan Yamaha R15, MT-15 sama-sama menggunakan sasis deltabox, suspensi depan upside down dan swing arm aluminium.

Selain itu, mesinnya juga sama dengan Yamaha V-Ixion R dan All New R15.

Sudah 155 cc dan yang paling penting adalah telah dijejali teknologi Variable Valve Actuation (VVA).

Pada klep in atau klep masuk sudah punya dua durasi dan lift yang berbeda sesuai putaran mesin.

Transmisinya 6 speed dengan slipper clutch.

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa