Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sudah 14 Kali Balapan, Rossi Baru Ngerasain Start Di Depan 4 Kali

Ignatius Ferdian - Sabtu, 6 Oktober 2018 | 21:10 WIB
Valentino Rossi di MotoGP Thailand 2018
Twitter.com/valeyellow46
Valentino Rossi di MotoGP Thailand 2018

Otomania.com - Di sesi kualifikasi MotoGP Thailand, (6/10/2018) tak disangka Valentino Rossi meraih posisi start kedua.

Hasil itu menambah koleksi posisi start terdepan atau front row Valentino Rossi jadi 4 kali.

Banyak? Enggak. 

Untuk sekelas Rossi, start di barisan depan 4 kali bukan sebuah prestasi.

(BACA JUGA: Enggak Mau Disamain Kayak Rossi, Vinales Ogah Pakai Aero Fairing Baru)

Terbilang sedikit untuk pembalap tim pabrikan. Apalagi dibandingkan dengan Honda atau Ducati.

Namun demikian, start terdepan untuk balapan MotoGP Thailand Minggu besok, (7/10/2018) jadi motivasi tersendiri bagi Valentino Rossi.

"Hasil ini cukup bagus, terlebih setting dan ritme untuk balap cukup kompetitif dibanding rival," ujar Valentino Rossi.

"Dengan setting dan ritme yang bagus tersebut rasaya bisa untuk meraih podium," imbuh Valentino Rossi.

(BACA JUGA: Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2018, Valentino Rossi Siap Tekan Marc Marquez)

Runner-up di kualifikasi ini merupakan kedua kalinya yang diraih Valentino Rossi untuk musim ini.

Sebelumnya, The Doctor pernah meraih hasil serupa, runner-up di sesi kualifikasi, di MotoGP Rep. Ceska di sirkuit Brno.

Valentino Rossi secara total sudah meraih 4 kali front row start (MotoGP Italia, Belanda, Rep. Ceska dan Thailand).

Valentino Rossi pernah menempati posisi start terdepan alias pole position di MotoGP Italia di sirkuit Mugello.

Penasaran mampukan Valentino Rossi start di barisan depan dan mewujudkan target di MotoGP Thailand.

 

Editor : Iday
Sumber : motorplus-online.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa